Jumat, 06 Oktober 2017

Remaja Di India Mempunyai 232 Gigi Di Mulutnya

Berita - Pria yang berasal dari India yaitu Ashik Asal merasakan hal yang aneh didalam mulutnya dan langsung berinisiatif untuk memeriksanya kedokter, setelah diperiksakan ke dokter Ashik langsung terkejut pasalnya didalam mulutnya tumbuh 232 gigi.
Asal mula ia mengetahui bahwa ada nya 232 gigi di mulutnya dikarenakan 18 bulan terakhir ini dia merasakan sakit yang sangat teramat perih di bagian rahang dan mulutnya. Dia pun memutuskan untuk memeriksakan dirinya ke Dokter Gigi yang ada di dekat Kota India.

Tim Dokter Gigi yang memeriksa rahang dan mulut Ashik pun kaget melihat banyaknya gigi didalamnya. selanjutnya tim dokter yang menangani Ashik pun melakukan pengecekan ulang untuk memastikan ada beberapa gigi yang berada didalam mulutnya. Setelah pemeriksaan keseluruhan selesai, akhirnya Tim dokter pun memutuskan bahwa Ashik menderita Odontomas, yaitu pertumbuhan gigi yang tidak beraturan . Pertumbuhan gigi itu terdiri dari enamel dan dentin (jaringan kekuningan yang umumnya membentuk sebagian besar gigi manusia).

kejadian yang menimpa ashik baru kali terjadi. Tim Dokter yang menangani kasus ini sangat kesulitan, butuh pahatan dan palu untuk mengeluarkan gigi remaja ini yang tidak perlu atau tidak ada fungsi nya di dalam rahang remaja ini.

”Kami berhasil mengeluarkan gigi yang tidak ada fungsinya dari dlam rahang Ashik. Gigi ini seperti mutiara kecil dan kami hitung satu demi satu dengan total gigi mencapai 232" ungkap salah satu dokter yang menangani Ashik.

Dokter mengharapkan remaja ini cepat sembuh dan bisa lebih memperhatikan kebersihan gigi nya dengan lebih baik lagi.
Load disqus comments

0 komentar